
Selasa, 13 Juni 2017
Biografi Djarot Saiful Hidayat

Djarot Saiful Hidayat merupakan politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang kini banyak menjadi perbincangan publik terkait jabatannya sekarang sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta sejak 17 Desember 2014.
Djarot Saiful Hidayat lahir pada tanggal 06 Juli 1962, sebelum menjadi Wakil Gubernur ia merupakan anggota DPR RI periode 2014-2019. Sebelumnya Djarot Saiful Hidayat pernah menjadi Wali Kota Blitar selama dua periode yaitu sejak 3 Mei 2000 hingga 3 Agustus 2010.
Pada tahun 1999 sampai 2000 ia pernah menjabat sebagai Ketua Komisi A DPRD Jawa Timur. Djarot mempunyai tiga orang anak yang bernama Safira Prameswari Ramadina, Karunia Dwi Hapsa Paramasari, Meisa Rizki Barliana dari istrinya Dra. Hj. Heppy Farida.
Sosok yang sering disapa dengan nama Djarot itu merupakan lulusan Fakultas Ilmu Administrasi (FIA ) di Universitas Brawijaya Malang dengan gelar Sarjana (S1) pada tahun 1986. Kemudian ia melanjutkan pengembaraan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta pada Fakultas Ilmu Politik hingga Djarot dapat memperoleh gelar Magister (S2) pada tahun 1991.
Bahkan hal unik yang sering dilakukan oleh Djarot adalah lebih sering menggunakan sepeda untuk melihat langsung kondisi lapangan. Dibawah pimpinan Djarot Saiful Hidayat, Kota Blitar berhasil mendapatkan gelar Adipura selama 3 kali berturut-turut yaitu pada tahun 2006 hingga 2008.
Saat ini Djarot Saiful Hidayat kembali diusung oleh partai PDI Perjuangan untuk maju kembali dalam pemilihan kepala daerah untuk tahun 2017 setelah masa jabatannya sebagai calon wakil gubernur DKI Jakarta selesai.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Macam-Macam Zakat
Ngomong-ngomong, kalian sudah kenal dengan macam-macam zakat? Kalau belum, kita kenalan yuk! 1. Zakat Fitrah Zakat yang satu ini perlu ...

-
Assalamualaikum teman-teman! Bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia dan banyak berkahnya. Kita bisa mendapatkan pahala dari aktivitas se...
-
Tanggal 22 Desember 2016 film yang di sutradarai oleh Raditya Dika tayang dibioskop seluruh Indonesia, kebetulan saya menonton di Cinema21 ...
-
Halloo semua, kali ini saya akan me-review sebuah smartphone terbaru dari Oppoyaitu Oppo F1s. Hp ini merupakan penerus seri Oppo F1 yang ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar